Heru, Sulistyo (2018) Sanksi Pidana Terhadap Pelaku Tindak Pidana Perjudian Online (Studi Kasus Putusan Nomor 177/Pid.b/2016/PN Png). Undergraduate thesis, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.
Text (Cover-Daftar Isi)
201410115094_Heru Sulistyo_Cover-Daftar Isi.pdf Download (1MB) |
|
Text (BAB I)
201410115094_Heru Sulistyo_BAB I.pdf Download (402kB) |
|
Text (BAB II, III, IV)
201410115094_Heru Sulistyo_BAB II, III, IV.pdf Restricted to Registered users only Download (345kB) |
|
Text (BAB V)
201410115094_Heru Sulistyo_BAB V.pdf Download (109kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
201410115094_Heru Sulistyo_Daftar Pustaka.pdf Download (150kB) |
|
Text (Lampiran)
201410115094_Heru Sulistyo_Lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Perjudian adalah Pertaruhan dengan sengaja, yaitu mempertaruhkan satu nilai atau sesuatu yang dianggap bernilai dengan menyadari adanya resiko dan harapan-harapan tertentu pada peristiwa-peristiwa, permainan pertandingan, perlombaan dan kejadian-kejadian yang tidak/belum pasti hasilnya. Penelitian ini dilakukan bertujuan mengetahui penerapan sanksi dalam perkara tindak pidana perjudian online dan untuk mengetahui pengaturan penjatuhan pidana dalam perkara tindak pidana perjudian online pada putusan nomor 177/pid.b/2016/PN Png yang sesuai dengan asas lex specialis derogate legi generali. Untuk meneliti hal tersebut penulis menggunakan jenis penelitian Hukum normatif yang mengacu pada norma-norma hukum yang terdapat dalam Undang-Undang serta putusan pengadilan. Berdasarkan penelitian ditemukan dalam perkara No. 177/Pid.b/2016/PN Png terdakwa dijatuhkan hukuman berdasarkan Pasal 303 KUHP tentang perjudian biasa. Namun dalam melakukan tindak pidana perjudian terdakwa melakukannya secara online dengan menggunakan handphone yang terhubung dengan jaringan internet. Jika dilihat dari asas perundang-undangan, ada satu asas yaitu asas lex specialis derogate legi generali yang harusnya diterapkan dimana berarti aturan yang bersifat khusus (specialis) mengesampingkan aturan yang bersifat umum (generali). (Kesimpulan) Penerapan sanksi pidana dalam tindak pidana perjudian online mengalami masalah salah satunya dalam penjatuhan pidana, hakim menjatuhkan pidana kepada terdakwa dengan menggunakan pasal 303 KUHP seharusnya dalam menjatuhkan pidana hakim juga melihat dari barang bukti elektronik yang dihadirkan dipersidangan jadi seharusnya diputus sesuai Pasal 27 ayat (2) UU ITE yang merupakan lex specialis dari tindak pidana perjudian konvensional pasal 303 KUHP. Kata Kunci : Sanksi Pidana, Judi Konvensional, Judi Online, Asas Lex Specialis Derogat Lege Generali.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I: Fransiska Novita Eleanora, S.H., M.Hum., Pembimbing II: Ndaru Satrio, S.H., M.H. |
Subjects: | Ilmu Sosial > Hukum Ilmu Sosial > Hukum > Hukum Pidana |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Ludfia |
Date Deposited: | 04 Mar 2019 04:51 |
Last Modified: | 04 Mar 2019 04:51 |
URI: | http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/1241 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year