Irnawati, Heni (2021) Pengelolaan Kesan Dalam Akun Instagram (Studi Deskriptif Kualitatif Terhadap Mahasiswi Berhijab Pengguna Second Account Instagram Di Universitas Bhayangkara Jakarta Raya). Undergraduate thesis, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.
Text
201610415205_Heni Irnawati_Cover - Daftar Isi.pdf Download (2MB) |
|
Text
201610415205_Heni Irnawati_BAB I.pdf Download (488kB) |
|
Text
201610415205_Heni Irnawati_BAB II, III, IV.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
201610415205_Heni Irnawati_BAB V.pdf Download (103kB) |
|
Text
201610415205_Heni Irnawati_Daftar Pustaka.pdf Download (355kB) |
|
Text
201610415205_Heni Irnawati_Lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana presentasi diri mahasiswi pemilik Second Account dalam Instagram. Penelitian ini dilakukan di Universitas Bhayangkara Jakarta Raya menggunakan teori dramaturgi. Penelitian ini menggunakan pendekatan dramaturgi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan tatanan deskriptif. Informasi penelitian ini didapatkan melalui wawancara dan observasi yang dilakukan dengan informan. Wawancara dilakukan kepada 4 mahasiswi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya yang menjadi informan. Teknik analisa data yang dilakukan yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa mahasiswi akan membentuk konsep yang akan diperankan di panggung depan yaitu seorang mahasiswi yang memanipulasi simbol-simbol dengan cara berpakaian tertutup, sopan dan berhijab, riasan dan aksesoris pendukung, menggunakan gaya bahasa yang ceria, sopan, dan menghibur. Mahasiswi ketika di panggung belakang akan menunjukan sikap lebih apa adanya tanpa ada yang di tutup-tutupi dengan berpenampilan tidak terlalu formal, tanpa riasan atau make-up bahkan melepaskan hijab. informan juga berbicara dan menuliskan kalimat apa adanya, emosi atau perasaan yang dirasakan atau dilalui oleh informan akan mereka tuliskan sesuai dengan apa yang mereka rasakan tanpa adanya sesuatu yang perlu di kontrol atau dibatasi. Mereka berdramaturgi dalam kehidupannya terutama di media sosial. Seorang mahasiswi dalam penelitian ini dikatakan mampu memainkan peran yang berbeda dalam proses kehidupannya seperti dari cara berpenampilan, gaya bicara dan berinteraksi. Aktifitas mereka yang dilakukan dan dijalankan dalam dua peran yang berbeda dan mereka mampu menjalankan peran tersebut secara bersamaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Komunikasi Ilmu Sosial > Komunikasi > Humas / Public Relation |
Divisions: | Fakultas Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Admin Repositori |
Date Deposited: | 20 Jun 2023 04:02 |
Last Modified: | 20 Jun 2023 04:02 |
URI: | http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/21634 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year