Maidani, Maidani and Milda Handayani, MH and Cahyadi Husadha, CH (2020) ANALISIS PENGENDALIAN INTERNAL KOPERASI SIMPAN PINJAM UBHARA JAYA. ubharajaya.
Text
peer review(scan).pdf Download (93kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengendalian internal pada Koperasi Ubhara Jaya yang harus menjadi perhatian bagi Pimpinan dan pembina koperasi. Penelitian dilakukan dengan membandingkan sistem pengendalian internal yang dijalankan koperasi Ubhara Jaya dengan teori sistem pengendalian internal. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan penelitian langsung ke objek. Berdasarkan hasil studi pengendalian internal koperasi Ubharajaya, dengan indikator pengendalian internal diantaranya; Struktur organisasi yang memisahkan tanggung jawab fungsional secara tepat, Sistem wewenang dan prosedur pencatatan yang memberikan perlindungan yang cukup terhadap kekayaan Koperasi, Praktik yang sehat dalam melaksanakan tugas dan fungsi-fungsi setiap unit organisasi, Karyawan yang mutunya sesuai dengan tanggung jawabnya. Dari hasil uji atas indicator tersebut, menunjukkan hasil bahwa pengendalian internal koperasi belum berjalan dengan baik, hal ini karena belum adanya struktur organisasi dan jobdesk yang jelas, mutu karyawan belum cukup baik. Selain itu prosedur permohonan pinjaman penyaluran kredit di koperasi tidak efektif karena tidak sesuai dengan prosedur yang ada dalam teori.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Maidani Maidani |
Date Deposited: | 02 Dec 2020 01:25 |
Last Modified: | 02 Dec 2020 01:25 |
URI: | http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/6143 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year