Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

Institutional Repositories

Lucky, Agus Kurniawan (2019) Hubungan Antara Prokrastinasi Akademik Dengan Kecurangan Akademik Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya. Undergraduate thesis, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.

[img] Text (Cover-Daftar Isi)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_Cover-Daftar Isi.pdf

Download (996kB)
[img] Text (BAB I)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_BAB I.pdf

Download (493kB)
[img] Text (BAB II, III, IV)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (352kB)
[img] Text (BAB V)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_BAB V.pdf

Download (177kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_Daftar Pustaka.pdf

Download (283kB)
[img] Text (Lampiran)
201410515098_Lucky Agus Kurniawan_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Mahasiswa merupakan subjek yang menuntut ilmu di perguruan tinggi yang tidak mungkin lepas dari aktivitas belajar dan tugas-tugasnya. Salah satu ciri mahasiswa yang berhasil adalah mahasiswa yang mampu mengatur waktu dengan tepat, namun tidak semua mahasiswa memiliki kemampuan itu. Adanya kecenderungan untuk tidak segera memulai ketika menghadapi suatu tugas merupakan indikasi penundaan. Prokrastinasi dalam mengerjakan tugas merupakan prokrastinasi akademik. Prokrastinasi akademik dapat menimbulkan dampak negatif, salah satunya adalah kecurangan akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara prokrastinasi akademik dengan kecurangan akademik pada mahasiswa fakultas psikologi universitas bhayangkara jakarta raya. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian kuantitatif dengan metode korelasional. Adapun teknik sampling yang digunakan adalah metode non-probability sampling dan teknik purposive sampling dengan sampel penelitian sebanyak 100 subjek. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi antara komitmen organisasi dengan disiplin kerja sebesar r=0,558** dan p=0,000 (p<0,05). Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara prokrastinasi akademik dengan kecurangan akademik. Semakin tinggi (positif) prokrastinasi akademik mahasiswa maka semakin tinggi kecurangan akademiknya dan begitu pula sebaliknya, semakin rendah (negatif) prokrastinasi akademik mahasiswa maka semakin rendah kecurangan akademiknya. Kata kunci: Prokrastinasi Akademik, Kecurangan Akademik, Mahasiswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Pembimbing I: Andreas Corsini, S.Fil., MA
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Raden Ola Triana
Date Deposited: 10 Feb 2020 07:11
Last Modified: 10 Feb 2020 07:11
URI: http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/1929

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year