Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

Institutional Repositories

Junianto, Tedy (2021) Penerapan Sanksi Pidana Bagi Pelanggar PSBB Di Wilayah Hukum Kota Bekasi. Undergraduate thesis, Univeritas Bhayangkara Jakarta Raya.

[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_Cover - Daftar isi.pdf

Download (609kB)
[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_BAB I.pdf

Download (314kB)
[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_BAb II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (849kB)
[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_BAB V.pdf

Download (162kB)
[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_Daftar Pustaka.pdf

Download (277kB)
[img] Text
201710115128_Tedy Junianto_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (432kB)

Abstract

Pemerintah Kota Bekasi memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar guna meminimalisir penyebaran virus Covid 19 di Kota Bekasi. Sistem PSBB diantaranya dengan membatasi mobilitas masyarakat dari dan keluar kota Bekasi, Walikota Bekasi. Namun, dalam perkembangannya terdapat 17.431 orang tercatat melakukan pelanggaran aturan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Bekasi. Pelanggaran protokol kesehatan yang di lakukan para pelanggar masyarakat terutama yang berkaitan dengan kebijakan pembatasan sosial berskala besar, sebagian besar terjadi dalam bentuk pelanggaran penggunaan kendaraan bermotor yang melebihi kapasitas jumlah penumpang, serta pelanggaran di masyarakat karena tidak menggunakan masker. Berdasarkan uraian tersebut diketahui dalam penelitian ini yang hendak di bahas adalah berkenaan dengan kebijakan pelanggar serta mengenai protocol kesehatan yang dilakukan para pelanggar masyarakat dan pelaksanaan penerapan sanksi pidana bagi pelanggar kebijakan PSBB Diwilayah Hukum Kota Bekasi. Metode Penelitian yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah Metode penelitian hukum normatif dan empiris, dimana metode normatif membahas mengenai implementasi ketentutan - ketentutan hukum normatif dalam studinya terhadap persitiwa hukum yang terjadi dimasyarakat, sedangkan, penelitian hukum empiris mempunyai objek kajian mengenai perilaku masyarakat. Dari penelitian diketahui Pelaksanaan kebijakan mengenai protokol kesehatan yang di lakukan para pelanggar masyarakat, sebagian besar dilakukan dalam bentuk pelanggaran penggunaan kendaraan bermotor yang melebihi kapasitas jumlah penumpang, adanya pengguna kendaraan bermotor yang hendak melintasi wilayah diluar area Kota Bekasi dengan tujuan mudik, serta pelanggaran di masyarakat karena tidak menggunakan masker, adapun sebagian kecil pelanggaran protokol kesehatan terutama berkaitan dengan kebijakan pembatasan sosial berskala besar yang terjadi di Kota Bekasi, adalah pelanggaran jam operasional pusat perbelanjaan, toko swalayan dan pasar tradisional, pelanggaran aktivitas bekerja di tempat kerja, pelanggaran kegiatan di tempat umum atau fasilitas umum seperti berkerumun tanpa ada jarak, pelanggaran aktivitas di tempat hiburan dan kepariwisataan, dan pelanggaran aktivitas bekerja di tempat kerja, dan upaya yang dilakukan Kepolisian Republik Indonesia, Dinas Kesehatan dan Petugas Penanganan Covid 19, masih mengupayakan penanganan dalam bentuk teguran, dan sanksi disiplin, dan upaya penanganan dengan denda maupun pidana penjara, masih dijadikan sebagai upaya akhir, bagi pelanggar yang melakukan pengulangan maupun perlawanan saat berhadapan dengan petugas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Sosial > Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Admin Repositori
Date Deposited: 25 Jul 2023 03:33
Last Modified: 25 Jul 2023 03:33
URI: http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/22772

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year