Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

Institutional Repositories

Sari, Santi Kartika (2020) Penyelesaian Sengketa Wanprestasi Dalam Perjanjian Kredit Antara Bank BRI Dengan Nasabah Melalui Gugatan Sederhana (Small Claim Court) di Pengadilan Negeri Kota Bekasi. Undergraduate thesis, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.

[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_Cover - Daftar Isi.pdf

Download (2MB)
[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_BAB I.pdf

Download (364kB)
[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (538kB)
[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_BAB V.pdf

Download (93kB)
[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_Daftar Pustaka.pdf

Download (95kB)
[img] Text
201610115206_Santi Kartika Sari_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penyelesaian sengketa wanprestasi dalam perjanjian kredit antara bank BRI dengan nasabah melalui Gugatan Sederhana (Small Claim Court) dimaksudkan untuk memenuhi asas peradilan sederhana, cepat dan biaya ringan yang terdapat didalam Pasal 2 ayat (4) Undang-undang Nomor 48 Tahun 2009 Tentang Kekuasaan Kehakiman yang menyebutkan bahwa “Peradilan dilakukan dengan sederhana, cepat dan biaya ringan”. Mahkamah Agung melalui kewenangannya mengeluarkan Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 4 Tahun 2019 atas Perubahan Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 2 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Penyelesaian Gugatan Sederhana sebagai dasar hukum berlakunya Gugatan Sederhana (Small Claim Court). Penelitian ini menggunakan Pendekatan Kasus yaitu Pendekatan Hukum Normatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Hukum Normatif dengan tipe Penelitian Deskriptif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari asas hukum, teori hukum serta peraturan perundang-undangan yang sesuai dan berkaitan dengan permasalahan dalam penulisan penelitian hukum. Hasil Penelitian menunjukan bahwa sengketa yang dapat diselesaiakan melalui gugatan sederhana (Small Claim Court) adalah sengketa wanprestasi dan perbuatan melawan hukum. Adapun perkara wanprestasi merupakan suatu keadaan dimana debitur tidak melaksanakan prestasi sama sekali, melaksanakan tetapi tidak tepat waktu (terlambat), melaksanakan tetapi tidak seperti yang diperjanjikan, dan debitur melaksanakan yang menurut perjanjian tidak boleh dilakukan. Gugatan Sederhana (Small Claim Court) merupakan tata cara pemeriksaan di persidangan terhadap gugatan perdata dengan nilai gugatan materiil paling banyak Rp. 500.000.000 (Lima Ratus Juta Rupiah) yang diselesaikan dengan tata cara dan pembuktiannya yang sederhana dalam waktu 25 (dua puluh lima hari). Pada gugatan sederhana (Small Claim Court) ini diperiksa dan diputus oleh hakim tunggal dalam lingkup kewenangan Peradilan Umum, dengan dasar pertimbangan hakim pada Peraturan Mahkamah Agung Nomor 4 Tahun 2019 atas perubahan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 2 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Penyelesaian Gugatan Sederhana.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ilmu Sosial > Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Admin Repositori
Date Deposited: 23 Nov 2022 01:34
Last Modified: 23 Nov 2022 01:34
URI: http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/16313

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year