Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

Institutional Repositories

Widita, Anggraini (2018) Analisis Peran Jurusita Pajak Dalam Rangka Pencairan Piutang Pajak (Studi Kasus Pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Bekasi). Undergraduate thesis, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya.

[img] Text (Cover-Daftar Isi)
201410315168_Widita Anggraini_Cover-Daftar Isi.pdf

Download (584kB)
[img] Text (BAB I)
201410315168_Widita Anggraini_BAB I.pdf

Download (291kB)
[img] Text (BAB II, III, IV)
201410315168_Widita Anggraini_BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (883kB)
[img] Text (BAB V)
201410315168_Widita Anggraini_BAB V.pdf

Download (167kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
201410315168_Widita Anggraini_Daftar Pustaka.pdf

Download (158kB)
[img] Text (Lampiran)
201410315168_Widita Anggraini_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode penelitian analisis deskriptif. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran jurusita pajak dalam melaksanakan pencairan piutang dan kendala yang dihadapi jurusita pajak dalam melaksanakan tugasnya. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder dengan pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di KPP Madya Bekasi. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa peran jurusita pajak di KPP Madya Bekasi dalam menjalankan tugasnya sudah efektif dilihat dari data penerimaan piutang pajak. Pada tahun 2015 pencairan piutang sebesar Rp 80.282.138.825. Pada tahun 2016 pencairan piutang pajak naik secara signifikan sebesar Rp 134.699.009.449. Pada tahun 2017 pencairan mengalami penurunan sebesar Rp 104.005.431.716. Kendala yang dihadapi jurusita dapat diatasi dengan upaya merekrut jurusita pajak yang baru dengan keahlian dan pengalaman yang mumpuni, meningkatkan sosialisasi pengetahuan kepada wajib pajak mengenai pembaharuan perpindahan tempat tinggal. Pihak KPP Madya dapat bekerja sama dengan pihak ketiga untuk mendeteksi harta wajib pajak yang belum dilaporkan, seperti bank, pegadaian dan pihak lain yang pernah bertransaksi dengan wajib pajak. Kata Kunci : Penagihan Pajak, Jurusita Pajak, Tunggakan Pajak

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Pembimbing I: Tutiek Yoganingsih,SE.,M.Si., Pembimbing II: Murti Wijayanti, SE.,MM
Subjects: Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Ilmu Sosial > Ekonomi
Ilmu Sosial > Ekonomi > Perpajakan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Ludfia
Date Deposited: 28 Mar 2019 02:19
Last Modified: 28 Mar 2019 02:19
URI: http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/1650

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year