Agustin, Tania Hanifah (2021) Hubungan Antara Kecemburuan dengan Perilaku Dating Violence Pada Mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya. Undergraduate thesis, Univeritas Bhayangkara Jakarta Raya.
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_Cover - Daftar Isi.pdf Download (1MB) |
|
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_BAB I.pdf Download (310kB) |
|
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_BAB II, III, IV.pdf Restricted to Registered users only Download (449kB) |
|
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_BAB V.pdf Download (207kB) |
|
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_Daftar pustaka.pdf Download (318kB) |
|
Text
201710515078_Tania Hanifah Agustin_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Pacaran merupakan proses perkenalan antara dua insan manusia untuk saling mengenal lebih dalam antara laki-laki dan perempuan, sebelum mereka memutuskan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih serius seperti pernikahan. Tidak jarang, dalam hubungan ini terdapat konflik maupun permasalahan. Salah satu konflik yang terjadi dalam hubungan berpacaran seringkali memunculkan kasus kekerasan. Sayangnya, masalah kekerasan dalam pacaran (dating violence), belum diketahui oleh masyarakat pada umumnya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan kecemburuan dengan perilaku dating violence pada mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bersifat korelasional. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya yang masuk dalam kriteria inklusi, dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang yang diambil menggunakan teknik Non probability sampling dengan jenis Convenience Sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala likert untuk mengukur variabel perilaku dating violence dan kecemburuan. Data dianalisis menggunakan uji korelasi dengan software SPSS versi 26 for windows. Hasil uji korelasi yang dilakukan menunjukan hubungan positif, yang dapat diartikan bahwa semakin tinggi / meningkat kecemburuan maka semakin tinggi / meningkat pula perilaku dating violence. Sebaliknya, jika semakin rendah kecemburuan semakin rendah juga perilaku dating violence. Saran yang diberikan bagi mahasiswa yaitu diharapkan untuk lebih mampu mengontrol diri dalam menjalin hubungan dan menghindari kekerasan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Filsafat, Psikologi, Agama > Psikologi |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Admin Repositori |
Date Deposited: | 06 Jul 2023 02:40 |
Last Modified: | 06 Jul 2023 02:40 |
URI: | http://repository.ubharajaya.ac.id/id/eprint/21923 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year